Jumat, 18 November 2011

tentang hamachi


Menurut situs pengembangnya, Hamachi dapat dijelaskan seperti berikut;

LogMeIn Hamachi² is a hosted VPN service that securely connects devices and networks, extending LAN-like network connectivity to mobile users, distributed teams and business applications. You can easily create secure virtual networks on demand, across public and private networks.
Nah, itu dia. Ngerti ga? ga ngerti? yah payah ni. Gini loh, hamachi merupakan teknologi networking yang menyediakan hubungan 2 komputer melalui jaringan internet. Base software mengunakan UDP untuk Virtual Private Networking (VPN) sistem. Apa saja yang dapat digunakan koneksi internet, sama seperti hubungan antara computer hanya pada Hamachi software kedua komputer harus menginstall aplikasi tersebut. Hamachi membantu untuk pembuatan central server yang dapat diakses oleh komputer lain.

Topologi VPN secara umum
Tidak seperti VPN pada umumnya, Hamachi dapat digunakan secara cepat dan mudah karena;
  1. Tidak membutuhkan hardware tambahan
  2. Koneksi yang terenkripsi dengan baik
  3. Koneksi yang fleksibel
  4. Manajemen tanpa batas ruang dan waktu
  5. Free for non-commercial usage alias G.R.A.T.I.S untuk pengguna individual (bukan komersil ya)
Ada dua versi yang ditawarkan oleh Hamachi Inc. Pertama adalah free atau gratis dengan pembatasan jumlah klien sebanyak 16 akun. Sedangkan untuk yang komersial alias versi berbayarnya mendukung hingga 256 klien!.
Prinsip kerja Hamachi
Sebenarnya prinsip kerja Hamachi sangat simpel. Setelah anda login maka anda akan mendapatkan IP khusus yang dapat digunakan antar pemakai aplikasi Hamachi via internet. Anda juga dibolehkan untuk memberi nick/nama pada aplikasi anda layaknya sebuah program messenger serta melihat siapa saja yang online menggunakan aplikasi Hamachi (namun dengan catatan bahwa anda sudah tergabung dalam suatu grup).
Tampilan Utama Aplikasi Hamachi
Pada gambar diatas dapat dilihat bahwa range IP yang diberikan oleh Hamachi adalah 5.144.XXX.XXX dan aplikasi masih dalam keadaan Offline atau belum terhubung ke Internet.

Tampilan Hamachi setelah tergabung dalam sebuah grup
Setelah online, tampilan akan langsung berubah dengan terlihatnya indikator berwarna hijau pada samping kiri IP/nick anda. Apabila indikator masih kedap-kedip, ada tanda seru dan berwarna merah itu tandanya koneksi VPN belum dapat tersambung dengan baik. Gambar diatas memperlihatkan aplikasi Hamachi dengan klien Workaholic sudah tergabung dalam sebuah grup yang beranggotakan 4 klien dan tiga diantaranya sedang offline.
Walaupun sebuah computer tanpa Public IP, dengan Hamachi maka sebuah computer dapat di access seperti memiliki Public IP. Bukan untuk melebih lebihkan kemampuan software ini, fungsi software sebagai Virtual Network sangat berguna bagi para IT untuk melakukan koneksi computer melalui Internet. Computer dapat difungsikan secara penuh seperti cara Virtual Network melalui jaringan internet. Dengan Hamachi software maka sebuah PC akan dapat di access melalui internet lebih mudah, walaupun posisi computer yang berada dibelakang Firewall. Kemudahan menginstall software tidak serumit melakukan setup VPN, dan setiap anggota atau teman teman anda akan memiliki nama unik dan IP tersendiri yang diberikan oleh Hamachi software. Antar pemakai Hamachi dapat melakukan sharing file, remote desktop atau dijadikan koneksi antar rekan untuk bermain game walaupun tanpa Public IP. Kemampuan software Hamachi memang ditujukan dengan fungsi khusus yaitu memberikan IP tersendiri. Tetapi contoh diatas hanya beberapa contoh aplikasi yang dapat digunakan bersama software Hamchi.
Untuk penutup, Hamachi adalah software yang sangat berguna dengan tujuan khusus. Tambahan untuk pemberian password dan tidak mengijinkan user lain untuk tidak masuk menjadi anggota sebuah network sangat membantu keamanan pada IP yang dibuat oleh Hamachi software. – 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar